26 Februari 2025
Penilaian Lomba Kebersihan Makam Tingkat Kota Madiun Tahun 2025 sudah di laksanakan di wilayah Kecamatan Manguharjo ,2 Makam yang Masuk Nominasi dari Kelurahan Manguharjo Yakni makam Jitengan di Jalan Raden Wijaya dan makam Gembel di Jalan sido makmur Kelurahan Manguharjo Kecamatan Manguharjo Kota Madiun yang ikut dan lolos Maju Lomba Kebersihan Makm Tahun 2025 Ke Tingkat Kota Madiun.
Lomba Kebersihan makam Tahun 2025 ini memiliki sejumlah Indikator Penilaian Mulai Administrasi,Kebersihan,Keindahan,Swadaya Masyarakat,Peran serta swasta dan Inovasi Makam yang prinsipnya adalah Supaya makam makam yang ada di Kota Madiun Terus Terawat dan terjaga dari sisi Kebersihannya,Terjaga sisi Kerapian dan Keindahannya,dan Lebih tertib dalam Pengadministrasiannya.
Lurah Manguharjo RUDIANTO,A.Md Menyampaikan sambutan dalam penilaian Lomba Kebersihan makam yakni ada Unggulan Inovasi yang tidak di miliki oleh makam Lain di Kota Madiun yakni di makam Jitengan dan makam Gembel Kelirahan Manguharjo yang menarik dengan Inovasi yang telah di ciptakan oleh Pengurus makam salah satunya dengan pemetaan Makam Yang mengarah ke Era Digitalisasi yakni memakai sistem Informasi yang bisa di akses Melalui Scan Barcode posisi blok Makam dan nama nama yang telah di makamkan di 2 makam yang ada di Kelurahan Manguharjo ,Sistem Digitalisasi yang bertujuan untuk memudahkan para ahli waris saat mencari Keluargannya yang di makamkan saat Berziarah di Makam jitengan dan makam Gembel di Kelurahan Manguharjo.
Di Makam Jitengan dan Makam Gembel Kelurahan Manguharjo Jika ada Warga Yang Meninggal Dunia dan Kebetulan Modin Berhalangan ada Kepentingan tidak bisa Memberikan Pelayanan Pemakaman bisa Langssung di Bantu Pemakaman oleh Pengurus dari Ke 2 Makam Tersebut itulah sebuah Kelebihan dari makam Jitengan dan makam Gembel Kelurahan Manguharjo yang membuat dewan Juri Tingkat Kota Memberikan apresiasi plus terhadap Pengurus ke 2 Makam Tersebut.
Lurah Manguharjo RUDIANTO,A.Md beserta Seluruh Pengurus Paguyuban Makam Jitengan dan Makam Gembel yang di Dukung Penuh oleh RT,RW,PKK RT PKK RW,Tokoh Masyarakat Tokoh agama Seluruh Paguyuban Optimis Makam Jitengan dan Makam Gembel akan Mendapatkan Yang terbaik dan Kita terus Berdoa semoga Makam Gembel dan makm Jitengan Menjadi Yang Terbaik di Tingkat Kota Madiun tahun 2025.
Manguharjo Maju,Manguharjo BISA
Manguharjo JUARA