11 Desember 2024
Dalam rangka Menciptakan Kota Yang Bersih bebas dari segala bentuk Pembuangan Sampah Perlu peran serta seluruh Masyarakat saling bahu membahu dalam Rangka Kebersihan Sampah sampah liar yang di Buang oleh Orang orang yang tidak bertanggung jawab,dan Dalam kesempatan ini Para tokoh Tokoh Lingkungan duduk bersama dalam rangka membahas Penanganan Pembuangan sampah liar yang ada di seluruh Wilayah Kelurahan Manguharjo.
Dalam rangka Pembahasan Hal tersebut Dinas lingkungan hidup Kota Madiun Memberikan Pengarahan dan Sosialisasi tentang Persampahan kepada Tokoh Lingkungan dari Wilayah Gedongan Bapak Hadi Suparno,S.Pd,Dari Wilayah Hayam wuruk Bapak Kusmiran,dan dari Tokoh Pemuda yang peduli akan kebersihan Lingkungan,Sekretaris Kelurahan Manguharjo SURTIANA,S.IP,Kasi Pembangunan Keamanan dan Ketertiban Umum Kelurahan Manguharjo VICKY TIMOTIUS WONGOUW,SE yang membahas langkah langkah dalam mengatasi Kebersihan Kawasan Lingkungan dan Permukiman yang bersih tetata dan bebas dari Pembuangan sampah Liar dan rencana sosialisasi kepada warga Masyarakat serta Pemasangan Himbauan Untuk tidak membuang sampah Sembarangan.
Dengan di adakan Rapat koordinasi ini semoga keberhasilan untuk Kebersihan dan Keindahan lingkungan yang ada di wilayah Kelurahan manguharjo dan Peran serta seluruh Masyarakat yang ikut mendukung Kebersihan dan Keindahan Lingkungan Kelurahan Manguharjo akan terwujud dan Masyarakat sadar akan pentingnya Membuang Sampah yang benar di tempat yang telah di sediakan Oleh Pemerintah Kota Madiun dan tetap Menjaga Kesehatan Lingkungan dan Kebersihan di Seluruh Lingkungan Kelurahan Manguharjo.
MANGUHARJO MAJU
MANGUHARJO BBERSATU
MANGUHARJO GUYUB RUKUN
MANGUHARJO SEHAT DAN BERSIH