PPS KELURAHAN MANGUHARJO MELAKSANAKAN RAPAT PLENO UNTUK PENETAPAN PETUGAS PEMUTAKHIRAN DATA PEMILIH UNTUK PEMILUKADA SERENTAK TAHUN 2024

23 Juni 2024

Bertempat Di Kantor Sekretariat PPS Kelurahan Manguharjo di Jalan Hayam Wuruk No.62 Kelurahan Manguharjo Kecamatan Manguharjo Kota Madiun Telah di laksanakan Rapat pleno PPS Kelurahan Manguharjo yang di Hadiri Ketua PPS dan Anggota serta Sekretaris PPS dan Anggota.

Setelah Melewati Tahapan Pendaftaran,Seleksi Administrasi,Penelitian Berkas Administrasi dan  dari Hasil Rapat pleno PPS Kelurahan Manguharjo  Telah di Tetapkan sejumlah 20 Petugas Pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) yang di Nyatakan sebagai Petugas Pantarlih Terpilih pada Pemilukada serentak Tahun 2024.

Dan Selanjutnya PPS  Kelurahan Manguharjo  akan Melaksanakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji serta Penandatanganan Fakta Integritas Anggota Pantarlih,Ketua PPS Kelurahan Manguharjo ASRI RACHMAYANTI,S.Pd  berharap kepada Seluruh Petugas Pantarlih yang terpilih Untuk Bisa Bekerja Dengan Baik,Profesional,Bertanggung Jawab  Sesuai Juknis dan Selalu Berkoordinasi dengan PPS Kelurahan Manguharjo dalam Melaksanakan Tugas Pemutakhiran data Pemilih untuk Pemilukada serentak tahun 2024.